![]() |
Sumber: Google |
Haloo sahabat ISMA!
Kalian penasaran nggak sih, cahaya yang ada di tubuh kunang-kunang berasal dari mana? Sini-sini, yuk kita bahas!
Cahaya kunang-kunang berasal dari sel-sel spesifik di bagian perutnya, yang mengandung senyawa namanya luciferin. Nah, kalian tau gak? Luciferin ini sebenarnya belum bercahaya lho, tapi kalau dia mendapatkan energi dan oksigen, dia akan berubah menjadi oksi uciferin yang tinggi energi.
Nah, senyawa itu kalau tinggi energinya kan nggak stabil, makanya dia berusaha untuk kembali ke kondisi normal dengan cara mengeluarkan sisa energinya itu dalam bentuk foton. Apa sih foton itu? Foton adalah artikel cahaya. Pada kunang kunang, cahaya dari reaksi kimia yang disebut bioluminesensi (proses makhluk hidup menghasilkan cahaya melalui reaksi kimia di tubuhnya), dimana oksigen bereaksi dengan molekul luciferin, menghasilkan cahaya tanpa panas. Nah, foton inilah yang membuat kunang-kunang bersinar.
Apa sih fungsi cahaya pada kunang-kunang? Cahaya pada kunang-kunang berfungsi untuk berkomunikasi, terutama dalam menarik pasangan. Selain itu. cahaya juga bisa digunakan untuk mengusir predator, sebagai tanda bahwa kunang-kunang mungkin beracun atau tidak enak dimakan. Nah, itu dia asal mula cahaya, yang ada di tubuh kunang-dihasilkan kunang.
Penulis: Syifa Khairunnisa
Editor: Marsya Niswah